Play Video

Tipe Ukuran HDMI Biar Nga Salah Beli Tipe Kabel HDMI Kamera

Halo teman-teman, pada postingan kali ini kita akan belajar tentang jenis-jenis kabel hdmi berdasarkan ukuran portnya.

Ukuran port/connector hdmi ada 3, yaitu Standar, Mini, dan Micro. Secara fungsi ketiga ukuran ini punya fungsi yang sama, yang membedakan hanya ukuran saja.

Setiap kamera port hdmi beda-beda, tidak selalu sama, kamera dengan ukuran compact/kecil cenderung menggunakan tipe micro/mini. Kamera mirrorless/dslr biasanya menggunakan tipe micro(kecil) dan mini(sedang), sedangkan untuk ukuran standar(besar) ada di tipe kamera kelas professional cinema, atau camcorder.

Tipe Ukuran HDMI Pada Kamera

Contohnya jika kita lihat di kamera Canon EOS 800D itu menggunakan port HDMI Mini, maka yang kita butuhkan adalah Kabel HDMI Mini to HDMI 1.5meter. Panjang kabel tentu sesuaikan dengan kebutuhan ya.

Cara Menyambungkan Kamera ke Monitor TV Self Studio ID

Fungsi kabel hdmi pada kamera biasanya digunakan untuk menyambungkan kamera ke monitor eksternal/tv/proyektor/monitor komputer.

Baiklah teman-teman, itulah informasi yang bisa saya sampaikan, semoga bermanfaat. Jika ada pertanyaan, silakan langsung tuliskan pada kolom komentar dibawah ini ya.

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest
Inline Feedbacks
View all comments
0
    0
    Your Cart
    Your cart is emptyReturn to Shop

    Kamu harus daftar/login untuk mendownload file